
RPMSuper.com – Honda Beat adalah salah satu motor terfavorit. Bagaiamana tidak, setidaknya ratusan ribu unit berhasil terjual. Kali ini akan kita bahas pilihan warna honda beat deluxe terbaru. Juga daftar Harga Honda Beat Deluxe 2022.
Honda Beat sudah menjadi motor sejuta umat. Karena memang memiliki banyak kelebihan. Terutama untuk digunakan sebagai motor harian.
Spesifikasi Honda Beat Deluxe
Honda Beat terbaru sudah memiliki fitur yang cukup. Untuk penggunaan yang paling penting adalah mesin yang bandel Konsumsi bahan bakar yang irit alias efisien. Juga tingkat kepraktisan yang bagus.
Honda beat deluxe berapa cc? Motor ini menggunakan mesin 110 cc. Dengan konsumsi bahan bakar mencapai 60 km dengan 1 liter. Yang mana sangatlah irit untuk digunakan.
Honda Beat Deluxe juga sudah menggunakan rangka e-SAF. Dengan rangka baru ini, membuat motor menjadi lebih ringan. Namun tetap kokoh dan juga nyaman untuk digunakan berkendara.
Apalagi digunakan untuk keperluan manuver. Motor akan terasa ringan dan juga responsif.
Motor ini juga sudah memiliki fitur power outlet. Sehingga bisa digunakan untuk mengisi daya smartphone. Dengan output maksimal 12 watt, tepatnya 12V 1 ampere.
Tapi sobat membutuhkan power adaptor. Untuk dapat menggunakan fitur yang satu ini.
Honda beat deluxe cbs iss 2022 juga memiliki bagasi yang cukup besar. Total ukuran bagasinya adalah 12 liter. Kemudian ada satu slot penyimpanan di dashboard sebelah kiri.
All new honda beat deluxe 2021 juga sudah menggunakan lampu LED. Sehingga penerangan lampunya terang. Tapi lebih awet dibandingkan dengan lampu halogen. Juga lebih hemat konsumsi daya dari aki.
Pengereman Honda Beat esp cbs iss deluxe juga menggunakan sistem CBS. Yang merupakan singkatan dari Combined Braked System. Saat tuas rem belakang ditarik. Otomatis juga memfungsikan rem depan. Sehingga porsi pengereman bisa sesuai.
Untuk rem depan menggunakan model cakram satu piston. Sedangkan rem belakang menggunakan rem drum atau tromol.
Motor beat deluxe terbaru menggunakan speedometer kombinasi. Untuk penunjuk kecepatan menggunakan analog. Sedangkan untuk penunjuk bahan bakar menggunakan digital. Sehingga terlihat lebih modern.
New honda beat deluxe sudah menggunakan ban tubeless. Baik untuk roda depan ataupun belakang. Dengan ukuran ban 80/90 dan 90/90. Sedangkan diameter velgnya adalah 14 inci.
BACA JUGA :
Pilihan Warna Honda Beat Deluxe 2022
Honda Beat Deluxe menawarkan warna yang berbeda. Untuk varian yang satu ini hadir dengan warna doff dan striping yang minimalis. Sehingga terlihat lebih mewah dan elegan.
Total ada 4 pilihan warna yang bisa sobat pilih sesuai selera sobat. Berikut adalah Pilihan Warna Honda Beat Deluxe 2022:
- Deluxe Silver
- Deluxe Blue
- Deluxe Brown
- Deluxe Brown
Harga Honda Beat Deluxe 2022
Lalu berapa Harga Honda Beat Deluxe 2022? Karena ini adalah varian tertinggi dari Beat series. Belum lagi menggunakan warna matte atau doff. Yang mana secara biaya produksi lebih tinggi.
Membuat harga honda beat deluxe terbaru juga lebih tinggi. Harga honda beat deluxe 2022 adalah Rp. 18,472,000 on the Road Jakarta.
Jika sobat ingin tampil lebih keren. Sobat bisa membeli aksesoris honda beat deluxe. Baik yang sudah disediakan Astra Honda Motor. Ataupun aksesoris aftermarket.
Agar tampilan motor sobat nanti bisa lebih berbeda. Sobat bisa membelinya melalui Shopee. Sudah saya sediakan link pembeliannya di Shopee ya. Bisa langsung check out saja.
Baca artikel terbaru :
- Yamaha Jaga Bumi Tetap Lestari. Tanam Pohon Mundu di Semarang
- Tim Yamaha Juara Nasional OnePrix 2023 Kelas Expert dan Novice!
- Pilihan Warna PCX160 2024 Terbaru. Ada 2 Warna Baru!
- Senam Pound Fit Dengan Yamaha. Sehat dan Dekat Dengan Classy Yamaha
- 4 Rekomendasi Oli Yamaha Fazzio. Gak Harus Mahal!