RPMSuper.com – Yamaha All New Nmax atau NMAX generasi ketiga belum lama dikenalkan.

Kali ini akan kita bahas tentang Perbedaan NMAX Neo dan NEO S.

Disamping tingginya hybe NMAX “TURBO”. Ada juga tipe lain yang hadir dengan harga yang lebih bersahabat.

Tipe tersebut adalah NMAX NEO Version. Tipe inipun masih dibagi menjadi dua sub-tipe.

Ada NMAX NEO dan NMAX NEO S.

Beda NMAX NEO dan NMAX NEO S sebenarnya tidak terlalu banyak.

Namun bisa jadi poin penting dalam memilih unit yang sobat beli.

Perbedaan NMAX Neo dan NEO S

Model Penguncian

Bedanya NMAX NEO dan NMAX NEO S
Bedanya NMAX NEO dan NMAX NEO S

Bedanya NMAX NEO dan NMAX NEO S yang pertama adalah pada model kunci motor.

Pada NMAX NEO masih menggunakan kunci model shutter key system.

Mungkin kita lebih familiar dengan sebutan kunci keris.

Yamaha sendiri sengaja masih menggunakan fitur satu ini.

Karena menurut riset internal Yamaha, masih banyak pengguna yang menginginkan fitur ini.

Kelebihan kunci keris pada NMAX Neo adalah harganya yang murah.

Misalnya jika terjadi kerusakan, biaya penggantiannya tidak terlalu tinggi.

Selain itu juga tidak perlu menyiapkan baterai cadangan. Jika baterai remot sudah habis.

Sedangkan pada NMAX NEO S sudah menggunakan smart key system.

Sebutan yang lebih umum adalah kunci keyless.

Kelebihan keyless NMAX NEO S tentu saja pada tingkat keamanannya yang baik.

Sebab kunci model ini lebih sulit di bobol oleh maling.

Sehingga keamanan motor juga lebih terjaga. Mengingat Yamaha NMAX memiliki peminat yang sangat tinggi.

Keunggulan lainnya adalah lebih praktis ketika digunakan.

Jika sobat mau menggunakan motor, tidak perlu mencolokan anak kunci.

Tinggal kantongi atau simpan remot keylessnya. Dan langsung operasikan knon yang ada di motor.

BACA JUGA : Baru, Yamaha Nmax Turbo 155. Makin Garang dan Kencang

Harga Motor

Beda NMAX Neo dan NEO S
Beda Harga NMAX Neo dan NEO S

Perbedaan NMAX Neo dan NEO S yang kedua adalah pada harganya.

Dengan fitur yang lebih advance, NMAX NEO S memiliki harga yang lebih tinggi.

Berikut adalah perbandingan harga NMAX NEO dan harga NMAX NEO S

  • Harga NMAX NEO : Rp32.700.000
  • Harga NMAX NEO S : Rp33.700.000
  • Harga OTR Jakarta

Sehingga Perbedaan NMAX Neo dan NEO S dari sisi harga adalah Rp 1 Juta.

NMAX NEO VS NMAX NEO S. Bagus Mana?

Setelah mengetahui Bedanya NMAX NEO dan NMAX NEO S. Bagaimana sih kesimpulannya?

Jika ditanya lebuh bagus mana? Tentu saja Yamaha NMAX Neo S keluar sebagai pemenangnya.

Model penguncian yang lebih canggih, membuat motor menjadi lebih aman.

Sehingga perbedaan harga 1 jutaan, menambahkan value yang lebih baik.

Karena jika memasang kunci keyless secara mandiri. Biaya yang dikeluarkan bisa lebih dari 1 juta.

Namun jika sobat memang lebih suka model kunci yang simpel.

Apalagi harganya juga lebih murah. Perbedaan harganya bisa digunakan untuk beli bensin ataupun modifikasi.

Karena secara pilihan warna NMAX NEO dan NMAX NEO S sama persis.

Tinggal sesuaikan budget dan kebutuhan sobat.

So itulah pembahasan kita kali ini tentang Perbedaan NMAX NEO dan NMAX NEO S.

Bagikan:

Silahkan Masukan Komentar