Daftar Isi: [Sembunyikan] [Tampilkan]

 

LOGO RPMSUPER NEW1

 

Assalamu’alaikum.

Sekarang RPM mau memperkenalkan jadi diri diri,mungkin selama ini rekan blog ada yang sudah tau nama saya dari media sosial Facebook .Perkenalkan nama saya Muhammad Riski Miranto biasa dipanggil Riski ataupun Mr.M oleh kawan-kawan saya,saya lahir di dunia ini pada tanggal 16 Maret 1999 anak pertama dari satu saudara atau bisa disebut anak tunggal .Lahir dan besar di daerah Kab.Semarang di desa kecil yang bernama Desa Jambu hingga sekarang walau sempat pindah ke beberapa daerah,mungkin tidak banyak yang tau lokasinya,bisa dicek pada gambar di bawah ini menurut google maps :D.

Tentang Penulis RPMSuper

Sekarang saya sudah kuliah dan duduk di semester di salah satu perguruan tinggi swasta di semarang. Saya mulai tertarik di dunia otomotif saat saya masih duduk dibangku SMP.

Lalu saya setelah mempunyai laptop saya berinisiatif membuat blog dengan mengusung tema otomotif dan blog pertama saya adalah riskimiraantoblog.blogspot.com masih menggunakan domain blogspot namun kok nggak nyaman ya,lalu membuat lagi dengan nama rpmupdate.mywapblog.com menggunakan domain mywapblog

Tapi menemui kendala susahnya menyisipkan foto.Nah coba-coba membuat blog dengan domain wordpress dan terbentuklah rpmsuper.wordpress.com ,disini saya mulai menulisakan pemikiran saya tentang otomotif dengan bahasa pathing pecotot :mrgreen: alias belum benar,kadang juga ditemui salah ketik dan kadang jua ditemui kata yang tidak dimengerti :D .Untuk blog ini sudah beberapa mengalami kemajuan viewers meningkat walau hanya sedikit-sedikit (bisa dibilang banget :D ),dan selama mempunyai blog ini telah dibantu beberapa hal teknis oleh bro Andri pemilik blog kommotor.com .

Saya merupakan anak tunggal dari pasangan suami istri Suminto dan Lilik sulasih yang keduanya bekerja sebagai wiraswata yang berdagang makanan yaitu mie ayam dan bakso ,jadi jika sobar main di daerah itu jangan sungkan untuk main kerumah dan mencicipi mie dan bakso racikan warung saya :mrgreen:

Nama BLOG

Nama blog RPMSuper adalah singkatan dari Riski Penantang Masa depan yang Super ,jadi masa depan saya ibaratkan suatu hal yang luar bisa atau bisa disebut “Super” dan saya berusaha siap akan kedatangan masa depan saya dengan tag-line “Brave Change My Live With Racing Spirit” saya ingin merubah hidup saya mendaji yang labih baik dengan semangat racing :D .Sedangkan untuk nama yang ada seperti di kolom komentar yaitu RPMspeed juga merupakan singkatan,yaitu merupakan singkatian dari Riski Pencinta Motor Kencang (speed),ya walau motornya hanya New Megapro tapi tetap bisa menyalurkan jiwa muda saya.

Dan alhamdulillah pertanggal 12 Juni 2014 blog ini sudah mempunyai domain sendiri yang berubah menjadi RPMSUPER.COM ,selain itu blog ini juga mengalami perubahan tag-line menjadi Super Automotive Site yang saya harapkan blog ini menjadi situs otomotif yang super ,dan tag-line kedua yaitu “Berbagi yang Terbaik Untuk  Anda” yang saya harapkan hanyalah berbagi yang terbaik untuk sobar semuanya :D

Blog ini juga saya jadikan tempat share dari hobi menulis saya dari pada disimpan sendiri mendingan di share siapa tau bermanfaat,dan untuk menciptakan rasa belajar untuk konsisten menulis.Dan cita-cita saya semoga blog saya ini semoga makin besar dan tenar kalau bisa seperti wak haji tmcblog.com ,kang iwb iwanbanaran.com maupun blog papan atas lain.

Cita-cita saya sendiri adalah menjadi seorang wirausahawan , pembalap tetapi tidak ada dana dan dukungan , Presiden ( :mrgreen: ) ,blogger , dan tentunya membahagiakan kedua orang tua RPM dan ingin sekali membalas jasa mereka berdua atas apa yang telah mereka berikan kepada saya walau itu,mungkin tidak akan bisa karena yang telah mereka berikan sudah tak terhingga :sad: .

Alhamdulillah pada 15 Februari RPMSUPER.COM berhasil pindah hosting dari wordpress.com menuju ke hosting sejutaumat.com :D

Last..sekian perkenalan panjang lebar dari RPM mohon dukungannya,kritik dan saran juga agar bisa menjadi sukses,seperti kawan blog lain dan makin banyak sahabat dari rekan blog. Sekian dan Terima kasih :D .

Gambar
Narsis dulu :D

 

Gambar
Jelek yak :mrgreen:

 

cakram lebar 1

 

Sekian perkenalan saya semoga berkenan :D .Wassalamu’alaikum .. Tentang Penulis RPMSuper

Bagikan:

Silahkan Masukan Komentar