RPMSuper.com – Yamaha R15 series adalah salah satu motor sport terfavorit di Indonesia. Motor ini juga menjadi andalan penjualan dari Yamaha Indonesia. Kali ini akan kita bahas 4 rekomendasi Oli Yamaha R15 V3 Terbaik.

Yamaha R15 sendiri saat artikel ini ditulis. Sudah memiliki generasi ke-4. Untuk kali ini akan kita bahas untuk Yamaha R15 V3 terlebih dahulu.

Salah satu kelebihan Yamaha R15 V3 adalah pada bagian mesin. Memiliki spesifikasi yang oke dan juga powerfull.

Seperti halnya motor lain, motor ini juga membutuhkan perawatan. Salah satunya adalah dengan mengganti oli secara berkala.

Kapasitas Oli All New Yamaha R15?

Sebelum kita bahas Rekomendasi Oli Yamaha R15 V3 Terbaik. Kita bahas berapa Kapasitas Oli All New Yamaha R15?

Untuk kapasitas oli mesinnya adalah 850 ml atau 0,85 liter. Sedangkan untuk disertai penggantian oli adalah 950 ml atau 0,95 liter.

Jadi kapasitasnya memang cukup unik. Jangan lupa isi sesuai dengan keperluan mesin. Sebisa mungkin mengisinya tidak terlalu banyak.

Rekomendasi Oli Yamaha R15 V3 Terbaik

Yamalaube Super Sport

Kelebihan Yamalube Super Sport

Oli Untuk Yamaha R15 V3 yang pertama adalah dari Yamaha. Sebenarnya ada banyak pilihan olinya. Namun, Yamalaube Super Sport untuk penggunaan harian sudah cukup.

Spesifikasi oli satu ini juga sudah cukup oke. Karena sudah menggunakan bahan material full sintetik.

Kelebihan Yamalube Super Sport juga banyak. Mulai dari material full sintetis melumasi setiap part mesin. Dengan bersih tanpa meninggalkan kerak.

Telah diformulasikan khusus untuk melumasi mesin hingga ke celah – celah tersempit. Memaksimalkan power mesin Juga memberikan daya gesek yang sangat halus

Harga Yamalaube Super Sport juga tergolong terjangkau. Dari toko resmi Yamaha Genuine Official di Shopee.

Banderol Harga Yamalaube Super Sport adalah Rp 85.000.

Sobat bisa membelinya di bengkel resmi Yamaha. Namun, sobat juga mendapatkan secara online.

Sudah saya siapkan link pembeliannya di bawah ini. Jika ada toko yang menjual terlalu jauh. Harap hati-hati karena bisa saja palsu.

Namun, saya sediakan dari toko resmi saja. Sehingga dijamin original.

Baca juga :

Shell Advance Ultra

Oli Untuk Yamaha R15 V3
Shell Advance Ultra

Oli Terbaik Untuk Yamaha R15 VVA ada dari Shell. Rekomendasi saya adalah Shell Advance Ultra. Karena sudah menggunakan oli full sintetik.

Shell Advance Ultra 10W-40 memberikan perlindungan dan performa tertinggi. Bisa digunakan untuk semua jenis sepeda motor modern. Serta memberikan kontrol yang sangat baik dan perpindahan gigi yang mulus.

Kelebihan Shell Advance Ultra dilengkapi dengan Teknologi RCE. Yang dapat membantu R15 V3 sobat memiliki performa terbaik. Juga dapat memberikan respons yang peka pada tarikan motor sobat.

Spesifikasi Shell Advance Ultra juga sudah bagus. Kekentalannya 10W – 40. Raing API-nya adalah SN. Kemudian JASO sudah MA2.

Harga Shell Advance Ultra adalah Rp 120 ribuan. Sudah saya siapkan link pembeliannya di Shopee. Pada toko resmi Shell Indonesia. Dijamin asli dan original

Motul 3100 Gold

Oli Terbaik Untuk Yamaha R15 Vva
Motul 3100 Gold

Oli Yamaha R15 V3 Terbaik selanjutnya adalah dari Motul. Motul sendiri memang dikenal memiliki produk yang berkualitas.

Salah satu produk yang mungkin bisa pas untuk Yamaha R15 V3 sobat adalah Motul 3100 Gold. Kelebihan Motul 3100 Gold adalah diformulasikan dengan memenuhi hampir semua spesifikasi pabrikan. Misalnya dalam hal standardisasi API dan JASO.

Telah diformulasikan secara khusus untuk memberikan proteksi lebih pada mesin dan gearbox. JASO MA2 mengoptimalkan performa kopling pada tiga mode berkendara. Mulai dari kecepatan awal, kecepatan akselerasi dan kecepatan penuh.

Memiliki API SM menjaga kestabilan usia oli, Dari penuaan prematur yang diakibatkan oleh tekanan suhu.

Harga Motul 3100 Gold tergantung dari ukurannya. Untuk banderol harga Motul 3100 Gold 1 liter dikisaran Rp 110 ribuan.

Sobat bisa membelinya lewat link di bawah ini. Sudah saya siapkan toko resminya Motul Indonesia di Lazada dan Blibli.

PTT Challenger Synthetic

Oli Untuk Yamaha R15 V3
PTT Challnger Syntetic 4T

Oli Yamaha R15 V3 Terbaik adalah PTT Challenger Synthetic 10 W -40. PTT sendiri adalah brand oli dari Thailand.

PTT Challenger Synthetic 4T 10W40 adalah pelumas sepeda motor FULL SYNTHETIC premium. Telah diformulasikan secara khusus untuk performa tinggi sepeda motor 4T sepert Yamaha R15 V3.

Kelebihan PTT Challenger Synthetic meningkatkan perlindungan pada mesin. Meskipun dalam kondisi kecepatan yang tinggi.

Mengendalikan gesekan dalam mesin. Sehingga memberikan perpindahan gigi yang halus.

Harga PTT Challenger Synthetic juga tidak berbeda jauh dengan produk sebelumnya.

Banderol harga PTT Challenger Synthetic 1 ilter adalah Rp 120 ribuan.

Sobat bisa mendapatkannya di toko resmi PTT Indonesia. Sudah saya sediakan link pembeliannya di bawah ini.

So itulah 4 Rekomendasi Oli Yamaha R15 V3 Terbaik dari saya. Semoga bisa jadi referensi untuk sobat yang mencari Oli Untuk Yamaha R15 V3.

Baca artikel terbaru :

Bagikan: