RPMSUPER.COM – SEPEDA MOTOR memang menjadi mode transportasi favorit. Apalagi untuk motor matic. Selain praktis juga mudah digunakan. Pada kesempatan kali ini akan kita bahas Cara Rem Motor Matic Yang Benar. Juga Tips Menggunakan Rem Motor Matic dari Yamaha Jateng.

Cara Rem Motor Matic Yang Benar berbeda dengan motor lainnya. Sebab, motor matik tidak memiliki engine brake. Tidak seperti pada motor transmisi manual.

Engine brake ini akan membantu dalam proses pengereman. Apalagi jika sobat berkendara berkendara di daerah pegunungan. Banyak jalan turun, juga membutuhkan teknik Cara Mengerem Motor Matic Di Jalan Menurun.

Jika menemui jalur perjalanan yang melewati jalanan menurun yang cukup panjang, pengendara harus berkendara dengan lebih hati-hati.

Tips dan Cara Rem Motor Matic Yang Benar

Gunakan Safety Gear

Tips yang pertama adalah gunakan safety gear yang baik. Sebab hal ini sangat penting saat berkendara.

Selalu gunakan perangkat keselamatan saat berkendara motor. Mulai dari helm, jaket lengan panjang, celana panjang, sarung tangan, dan sepatu. Selain itu pastikan kondisi tubuh sehat. Tidak lupa cek keadaan motor Anda dalam keadaan prima.

Pelajari Rute

Cara memegang rem motor matic

Tips riding dengan motr matik selanjutnya. Pelajari terlebih dahulu rute yang akan dilewati. Sobat bisa dengan mencari informasi melalui sosial media atau internet.

Tujuannya agar lebih familiar dengan kondisi jalur yang akan dilewati. Kemudian bisa menentukan titik untuk istirahat. Baik untuk diri sobat, tapi juga motor sobat.

BACA JUGA :

Periksa Kondisi Rem

Pastikan kondisi rem sepeda motor prima saat digunakan. Mulai dari cek kondisi minyak rem agar volume penuh. Juga pastikan kualitas minyak rem sesuai dengan rekomendasi pabrikan. Tentu saja tidak ditemukan kebocoran minyak rem.

Perhatikan kondisi kampas rem. Sobat pastikan kampas rem dalam kondisi baik dan tidak habis.

Jaga Kecepatan

Sekarang kita mulai bahas Cara Rem Motor Matic Yang Benar. Yang pertama sobat pelu menjaga laju motor sobat. Tujuannya adalah agar motor lebih mudah terkontrol.

Karena di jalanan akan banyak hal yang tidak terduga. Sehingga kita lebih mudah untuk bereaksi.

Kombinasikan Rem

Cara Rem Motor Matic Yang Benar selanjutnya adalah kombinasikan rem. Gunakan rem depan dan belakang secara bersamaan saat melakukan pengereman.

Hindari melakukan pengereman secara mendadak dan keras ini akan membuat ban mudah slip. Apalagi hanya menggunakan salah satu rem saja.

Roda ban akan terkunci tapi motor tidak berhenti. Apalagi jika yang selip ban depan. Akan ada resiko terjatuh karena motor sulit dikendalikan.

Baca Juga :

Posisi Jari

Cara Mengerem Motor Matic Di Jalan Menurun

Cara memegang rem motor matic yang benar adalah menggunakan 2 – 4 jari. Biasanya cukup dengan menggunakan dua jari saja saat proses pengereman. Daya pengereman yang sudah diberikan sudah cukup. Juga dapat menghindarkan kita dari terjadi slip ban.

Selain itu posisikan tubuh yang tepat saat melakukan pengereman. Posisi badan agak tegak, pandangan luas ke depan. Kemudian lengan dan bahu kondisi rileks. Lalu genggaman tangan di stang motor cukup kuat juga rileks,

Atur Pengereman

Cara Mengerem Motor Matic Di Jalan Menurun selanjutnya. Jangan menggunakan rem secara terus menerus. Dalam kondisi jalan menurun yang panjang. Hindari penggunaan rem secara terus-menerus dalam waktu yang lama.

Sebab, hal ini dapat membuat perangkat pengereman motor menjadi panas. Awalnya dapat menyebabkan kekuatan rem berkurang. Lama kelamaan akan membuat rem blog karena overheat.

Apabila kekuatan rem dirasakan mulai berkurang. Sebaiknya berhenti sejenak agar kondisi suhu rem turun. Hingga kekuatan rem bisa kuat kembali.

So itulah Cara Rem Motor Matic Yang Benar di jalan turunan. Semoga mudah dipahami dan diterapkan.

Jika komponen rem motor matic sobat mulai aus. Sobat bisa membelinya secara online di Shopee. Mulai dari produk original, aftermartket, bahkan kW. Juga tersedia, bebas mau pilih yang mana.

Namun, karena rem adalah perangkat vital. Pilihlah kualitas yang terbaik karena menyangkut keselamatan kita.

 

Artikel Terbaru :

Bagikan:

Silahkan Masukan Komentar