RPMSUPER.COM – Lampu pada motor memiliki peranan penting saat berkendara. Untuk jenis lampu motor sendiri juga ada cukup banyak. Kali ini akan kita bahas spesifikasi lampu led osram motor. Juga Berapa harga led osram untuk motor dan Kelebihan Lampu LED Osram.

Osram sendiri adalah merek dari Jerman. Mereka memiliki spesialiasi dalam produksi lampu. Baik lampu untuk mobil ataupun untuk motor. Kali ini akan kita bahas salah satu produk dari mereka. Ada led osram h6 dan led osram hs1.

Spesifikasi Lampu Led Osram Motor

LED Osram H6

Lampu LED Osram H6 memiliki nama lengkap LED T19 H6 M5 K1. Untuk lampu led osram h6, ada dua varian. Yang pertama adalah varian cahaya putih. Kedua adalah varian yang berwarna kuning.

Agar lebih jelas, untuk varian yang berwarna putih. Memiliki kode produk 7735CW Sedangkan untuk varian berwarna kuning. Memiliki kode produk 7735YE. Karena menggunakan soket H6 satu kaki. Biasanya diperuntukan untuk motor bebek dan matik. Tapi silahkan cek terlebih dahulu apa soket motor sobat.

LED Osram H6 untuk motor apa?

erikut adalah motor-motor yang bisa memasang lampu ini.

  • HONDA Vario non LED, Beat, Spacy, Grand, Legenda, Revo, Absolute Revo, Blade, Scoopy karbu, CS-1, CBR.
  • YAMAHA Jupiter Z, Jupiter MX, Jupiter ZX, Mio Sporty, Mio J, Nouvo, Force One, Vega ZR, Vega R, Vega R New, Soul GT.
  • SUZUKI Satria, Satria FU 150, Shogun 125, Shogun 110, Smash, Spin, Tornado, Skywave, Skydrive.
  • KAWASAKI Kaze-R, Blitz R, Blitz Joy 125.

Spesifikasi LED Osram H6 Putih

  • Tipe lampu : T19.
  • Dudukan lampu : P15d-25-1.
  • Tegangan : AC/DC12 volt.
  • Daya : 5 watt- low/6 watt – high.
  • Temperatur warna : 6000K Cool White.

Spesifikasi LED Osram H6 Kuning

  • Tipe Fiting Lampu H6 / M5 / Kaki 1
  • Nyala Cahaya Kuning 2700k
  • Daya 6 Watt
  • Input AC DC 12 Volt

LED Osram HS1

LED Osram HS1

Jika untuk soket H6 memiliki dua pilihan lampu. Untuk LED Osram soket H4 atau HS1 hanya ada satu pilihan. Pilihan tersebut adalah warna putih saja. Untuk kode produknya sendiri adalah 7185CW.

LED Osram H4 untuk motor apa?

Berikut rekomendasi motor yang komptabel dengan LED Osram HS1.

  • HONDA : – Scoopy FI Old (WAJIB UBAH ARUS MENJADI DC) – CBR150 Lokal Old- Verza – New Tiger
  • YAMAHA : – Vixion – Byson – R15 Old – MX King Old – New Vixion Lightning / NVL (WAJIB UBAH ARUS MENJADI DC)
  • KAWASAKI : – Athlete – KLX 150 BAJAJ : – Pulsar 125, 135, 180, 200

Spesifikasi LED Osram H4/ HS1

  • Voltase : 12V
  • Kelistrikan DC – Daya 5/6W
  • Lampu Dekat 5W, Lampu Jauh 6W
  • Warna Sinar : 6000K Cool White (Putih)
  • Socket : HS1 Kaki 3

 

BACA JUGA :

Kelebihan Lampu LED Osram

Setelah kita bahas spesifikasi lampu LED Osram. Sekarang kita akan bahas apa saja Kelebihan Lampu LED Osram.

Hemat Daya

Kelebihan Lampu LED Osram yang pertama adalah hemat daya. Hanya 5 watt untuk lampu jauh. Kemudian hanya 6 watt untuk lampu jauhnya.  Berbeda cukup jauh dengan bawaan motor. Yang dayanya ada diangka 25 hingga 35 watt. Apalagi untuk motor H4 yang bisa sampai 50 watt. Hal ini akan membuat lebih hemat aki.

Tidak Panas

Selanjutnya untu Kelebihan Lampu LED Osram adalah tidak panas. Sehubungan dengan dayanya yang kecil. Sehingga panas yang dihasilkan juga cukup rendah. Sehingga tidak membuat mika ataupun reflektor motor meleleh. Selain itu juga bisa membuat performa lampunya lebih stabil.

Cahaya Terang

cahaya lampu led osram

Mungkin adalah alasan utama dalam menggunakan lampu LED. Namun, untuk LED aftermarket seperti ini bisa saja memiliki output yang berbeda. Hasil sorotan cahaya akan sangat bergantung pada reflektor masing-masing motor. Belum lagi pada kebersihan mika dan reflektornya.

Namun, dari review orang-orang yang saya lihat. Output cahayanya terang dan fokus. Hal ini cukup mengejutkan saya. Karena biasanya cahayanya akan menyebar dan tidak fokus. Namun, hal ini juga harus sedikit dikompromikan. Outpun cahaya yang terang dan fokus tapi sebaran cahayanya kurang luas.

Lebih Awet

Sebenarnya ini bukan Kelebihan Lampu LED Osram saja. Tapi kelebihan umum dari lampu LED. Jika kita bandingkan dengan lampu halogen atau bohlam biasa. Lampu LED memiliki usia yang lebih panjang. Ratra-rata 10.000 hingga 30.000 jam. Selama kelistrikan stabil, lampu LED bisa awet.

Harga Lampu Led Osram

Setelah kita membahas Spesifikasi Lampu LED Osram dan Kelebihan Lampu LED Osram. Lalu berapa harga Lampu LED Osram di motor? Beda soket ternyata berbeda harga sob.

Untuk harga Lampu LED Osram H6 ada diangka 50 ribuan. Baik untuk output cahaya putih ataupun kuning. Ada beberapa toko yang menjual dengan harga yang berbeda. Tapi perbedaan harganya tidak terlalu banyak.

Sedangkan untuk harga Lampu LED Osram HS1 ada diangka 70 ribuan. Saya sudah sediakan lnik pembeliannya via Shopee. Toko yang sudah saya pilihkan sudah menjual produk ini hingga ribuan.

Bagikan:

Silahkan Masukan Komentar