Daftar Isi: [Sembunyikan] [Tampilkan]

Launching Honda PCX150 di Jawa Tengah RPMSUPER.COM – HALO BRAY. Setelah dikenalkan secara nasional beberapa waktu yang lalu. Saatnya Honda PCX150 dikenalkan ke tiap regional.

Nah, salah satu agendanya adalah Launching Honda PCX150 Jawa Tengah. Launching ini dilakukan pada hari Sabtu tanggal 24 Februari 2018.

Untuk lokasi launching sendiri ada di Atrium The Park, Solo Baru. Ada serangkaian acara yang dilakukan diacara ini.

Launching lagi-lagi diadakan di Kota Solo karena memang di kota inilah marketshare Honda terbesar untuk area Jawa Tengah dibandingkan kota lainnya.

BACA JUGA : Varian dan Harga Honda PCX 160 Jawa Tengah

Launching Honda PCX150 di Jawa Tengah

Di lokasi semua orang diijinkan untuk mencoba Honda PCX150 ini secara langsung dalam sesi test ride yang diadakan dari pagi hari.

Rute yang ditawarkan lumayan pendek. Hal ini membuat tester tidak dapat menggali potensi sesungguhnya dari Honda PCX150 lokal ini.

Apalagi dengan adanya pendamping yang mendampingi semua orang yang melakukan test ride. Memang mereka memberikan arahan dan memberi tahu bagaimana penggunaan motor ini.

Namun, hal ini membuat kita tidak bisa menggali segala kelebihan dan kekurangan dari motor terbaru dari Honda ini lebih jauh lagi.

Di dalam atrium The Park juga sudah disiapkan unit display Honda PCX150 dengan line up warna yang komplit.

Saat hari mulai siang diadakan City Touring.  Tidak kurang dari 100 riders dari berbagai komunitas mengawal tiga unit Honda PCX150 yang ada di depan. Di hari yang sama juga ada beberapa kegiatan komunitas lainnya.

Puncaknya adalah saat Launching Honda PCX150 di Jawa Tengah ada saat peresmian motor baru ini di Jawa Tengah oleh Bapak Sukamto dan Bapak Yohanes.

Tidak lupa untuk memberi feedback kepada dua indener pertama Honda PCX150 ini. Mereka mendapatkan bingkisan dan juga plakat.

Kemudian acara ditutup dengan performa dari Tompi yang membawakan beberapa lagu. Dengan adanya bintang tamu ini menambah magnet untuk masyarakat Solo untuk hadir ke lokasi.

Untuk tahap awal, Honda Jawa Tengah menargetkan penjualan sekitar 1.700 hingga 2.000 unit untuk setiap bulannya.

Harga Honda PCX150 di Jawa Tengah

harga Honda PCX150 di Jawa Tengah

Yang lebih menarik adalah adanya harga promosi untuk motor ini. Harga Honda PCX150 di Jawa Tengah adalah Rp 28.300.000 untuk yang CBs. Sedangakn harga Honda PCX150 di Jawa Tengah varian ABS adalah Rp 31.300.000

Selain itu untuk memberikan apresiasi lebih kepada konsumen yang sudah melakukan inden. Akan mendapatkan jaket apparel resmi dari Honda PCX di Jawa Tengah. RPMSUPER.COM – Launching Honda PCX150 di Jawa Tengah

Bagikan:

Silahkan Masukan Komentar