Beikut saya sajikan daftar Knalpot Lokal Terbaik. Apa merek knalpot racing lokal yang bagus ? Daftar Knalpot racing murah original buatan dalam negeri

Daftar Isi: [Sembunyikan] [Tampilkan]

RPMSUPER.COM – KNALPOT adalah salah satu perangkat yang membuang gas hasil dari pembakaran mesin. Perangkat ini juga mempunyai dampak yang cukup besar dalam menyumbang performa. Kali ini akan kita bahas Knalpot Racing Lokal Terbaik.

Knalpot sendiri didesain  berdasarkan kebutuhan sepeda motor tersebut. Selain itu, knalpot juga diatur emisinya agar gas yang terbuang sesuai standar.

Namun, karena alasan performa dan modifikasi knalpot original sering kali orang ganti. Biasa penggantiannya dengan produk aftermarket ataupun kanibalisasi motor lain. Biasanya untuk performance oriented, pilihan jatuh kepada knalpot racing.

Saat ini merk knalpot racing sudah tidak terbendung jumlahnya. Padahal, awalnya penggunaa knalpot racing untuk keperluan balap. Tapi, karena orang umum juga ingin mendapatkan performa balap juga. Jadilah menggunakan knalpot racing dipenggunaan harian.

Knalpot racing yang beredar ada yang impor dan ada pula yang lokal. Biasanya produk impor mempunyai kualitas yang tinggi. Namun, harga yang dipasang juga cukup tinggi. Tapi, produk lokal kini tidak kalah dengan brand-brand impor.

Nah, pada kesempatan kali ini. Kita akan bahas tentang knalpot lokal bray, yaitu Knalpot Buatan Indonesia Paling Terkenal. Kita akan membahas Top 5 Knalpot Racing Lokal Terbaik berdasarkan jumlah penggunanya.

Tentu saja, urutan yang saya sajikan hanya opini saya saja. Berdasarkan pengamatan saya sehari-hari di jalanan. Jadi, kalau sobat punya beda pendapat bebas saja :D . Karena ini bagian pertama, akan ada bagian kedua-nya. So, keep stay tune bray.

Knalpot Racing Lokal Terbaik Part 1

NOB1

knalpot nob1

Siapa yang tidak kenal dengan knalpot yang satu ini. Yup, NOB1 salah satu brand knalpot yang sudah lama ada di Indonesia. Nob1 terkenal dengan taglinenya ” More power less sound”.

Knalpot ini memang menyasar pasar low-end dan mid end. Hal itu membuat harga yang ditawarkan cukup rendah dibandingkan yang lainnya.

Namun, Anda tidak perlu khawatir bray. Nob1 tetap berkomitmen memberikan kualitas yang terbaik, sesuai uang yang Anda keluarkan.

Untuk yang ingin beli bisa melalui link bawah ini.

WRX

5 Rekomendasi Knalpot Racing Lokal Terbaik 1

Daftar Knalpot Racing Lokal Terbaik selanjutnya  dengan namanya yang cukup garang, WRX juga sudah cukup lama eksis.  

Mereka sudah memegang hak paten merk ini sejak tahun 2004. WRX sudah sering kita lihat kiprahnya pada dunia balap. Selain itu, banyak juga orang yang menggunakan brand mereka untuk daily-use.

Brand yang bermarkas daerah Tangerang ini, biasanya menyediakan tiga tipe untuk setiap product. Yang pertama adalah, kompetisi berbahan stainless steel.

Kemudian, kompetisi yang berbahan sandblast. Terakhir, versi road race maupun drag.

Jika sobat mau membeli knalpot racing WRX bisa langsung klik tombol beli di bawah ini ya.

Sobat bebas pilih model yang disukai dan yang sesuai budget. Nantinya akan di arahkan ke toko resmi WRX Indonesia di Shopee.

BACA JUGA :

RX8

5 Rekomendasi Knalpot Racing Lokal Terbaik 2

Merk yang mulai terkenal namanya, ternyata juga buatan dalam negeri. Pabrik ini juga bermarkas juga pada daerah Tangerang, Indonesia. Mereka selalu menyertakan tim dikompetisi balap, baik lokal maupun internasional.

Tagline mereka adalah “High Performance Racing Exhaust System”. Mereka juga berkomitmen untuk selalu menjaga kualitas produk yang mereka tawarkan. Salah satunya proses riset dan uji coba yang mereka lakukan oleh departemen riset.

Proliner

knalpot proliner

Merk yang satu ini sering sekali sering orang pakai pada komunitas motor fairing. Walaupun juga banyak digunakan di motor lainnya. Proliner tidak hanya mengenalkan produk dengan bahan stainless. Tapi, mereka juga mempunyai series karbon dan titanium look.

Proliner terkenal dengan julukan knalpot bledek (petir) karena mempunyai suara yang nyaring. Dalam mengeluarkan produk mereka juga melalui proses riset. Jadi, jangan khawatir soal performa dan kualitas.

Knalpot Pro Liner TR1 series adalah salah satu produk terlaris dari ProLiner. Link pembeliannya di Shopee bisa klik di bawah ini ya.

Dijamin original dan siap membuat tampilan motor sobat jadi lebih ganteng. Tidak lupa membuat performa motor menjadi makin ngacir.

R9 – Racing Generation

knalpot r9

List Knalpot Racing Lokal Terbaik dan mungkin ini adalah brand yang paling lama dan terkenal dari list ini. Siapa yang tidak kenal dengan R9 (Baca : Ar – Gi). Produsen knalpot ini mulai eksis pada tahun 1996. Walaupun belum menggunakan nama R9.

Dikarenakan kualitasnya yang di atas rata-rata. R9 dipercayakan menjadi penyalur gas buang di beberapa tim balapa yang ada di kelas moto3. Tentu mereka melakukan riset sebelum produk mereka dilempar di pasaran. Jadi, produk yang mereka produksi bukanlah sembarangan.

Mereka juga sudah menggunakan alat yang canggih dalam hal produksi. Akibat dari terkenalnya knalpot ini. R9 sudah mengalami penjiplakan, jadi hati-hati dengan produk palsu bray.

Last.. Itulah Top 5 list Knalpot Lokal Terbaik atau setidaknya yang Paling Terkenal. Tentu, masih banyak sekali yang tidak masukan dalam list. Memang ini hanya opini saya saja, berdasarkan pengamatan sehari-hari.

Buat Anda yang masih bingung memilih brand untuk motor sobat. Semoga artikel ini bisa membantu menentukan piliham. Walaupun buatan dalam negeri, kualitas yang diberikan tidak kalah dengan brand impor.as – RPMSUPER.COM – Knalpot Racing Lokal Terbaik – Knalpot Racing Lokal Terbaik

BACA JUGA : 3 Jenis Bahan Knalpot Racing. Pilih yang mana?

Bagikan:

Silahkan Masukan Komentar